Minggu, 15 Mei 2011

Axioo Neon MNV: P 315 Notebook Termurah di Kelasnya


Memiliki sebuah notebook sepertinya sudah menjadi keinginan banyak orang. Notebook pada dasarnya memiliki bentuk yang sederhana, mudah dibawa-bawa, hemat daya dan yang paling penting adalah lebih gaya.

Sayangnya, harga sebuah notebook umumnya saat ini masih relatif mahal. Oleh karena itu, tidak sedikit pengguna yang akhirnya beralih dan membeli sebuah netbook. Netbook sendiri kurang cocok untuk digunakan pada aplikasi menengah ke atas.
Lalu apa solusinya? Anda harus mencari sebuah notebook yang mempunyai kinerja di atas sebuah netbook tetapi dengan harga yang terjangkau. Axioo berusaha menjawab persoalan lewat seri Neon MNV yang mempunyai harga murah semurah netbook.
Axioo Neon MNV menggunakan prosesor Intel Celeron T3100 dengan kecepatan 1.9GHz dengan memori 1GB sebagai sumber tenaganya. Untuk chipset, Axioo menggunakan chipset SIS yang jarang digunakan oleh kebanyakan notebook saat ini. Untuk urusan casing, Axioo Neon MNV menggunakan warna hitam doff di sekujur tubuhnya. Hal ini  yang memberikan kesan klasik pada notebook tersebut. Dimensi dari notebook ini juga seperti kebanyakan notebook lainnya menggunakan layar 14″. Resolusi layar notebook dapat dikonfigurasi hingga 1366×768. Selain itu, beratnya juga tidak jauh berbeda dengan berat sebuah netbook.

Kelengkapan


Tampak depan

Optical drive

card reader, LAN, 2 port USB2.0, Audio in/out

USb2.0, D-sub, power port

Susah melakukan upgrade karena harus membuka penutup bawahnya keseluruhan
Untuk kelengkapan, Axioo Neon MNV memberikan port di bagian kiri dan bagian belakang notebooknya. Bisa dikatakan port yang diberikan terlalu standar. Anda hanya akan menemukan port card reader, LAN, 2 port USB2.0, Audio in/out, dan ethernet. Namun, Axiooo memberikan sebuah optical drive yang siap memutar dan membakar DVD.

Keyboard yang terpasang dengan tuts yang terasa kecil
Pada Axioo Neon MNV ini, Anda akan mendapatkan sebuah keyboard dengan tuts yang nyaman digunakan karena mempunyai ukuran dan dimensi seperti ukuran layar 14″. Trackpad nya sendiri juga tergolong nyaman karena mempunyai ukuran yang lumayan besar dan fungsi click yang empuk untuk ditekan. Sayangnya, Axioo Neon MNV tidak memberikan fungsi tombol shortcut pada bagian atas keyboard yang biasanya Anda temukan pada notebook lainnya.

Hasil Pengujian

Kinerja

Kinerja yang di hasilkan pada benchmark Sysmark 2007 membuat notebook ini dapat digunakan untuk menjalankan aplikasi menengah dengan cukup lancar.

Daya Tahan Hidup

Daya baterai sebesar 2200mAh sepertinya kurang ampuh untuk menjalankan notebook ini dalam jangka waktu yang lama. Oleh karena itu, selalu sedia charger pada saat Anda membawa notebook ini dalam perjalanan Anda.

Encoding

Sayang sekali, Axioo Neon MNV kurang dapat melakukan pekerjaan encoding ini dengan cepat. Hal ini menunjukan bahwa kinerja prosesor yang dimiliki Axioo belum terlalu mumpuni.

Kinerja Graphics

Kami memang tidak dapat berharap banyak ketika mencoba notebook ini dengan benchmark 3DMark 2006 ini.  Dari hasil ini, Anda tidak mungkin memainkan game 3D dengan lancar pada notebook ini. Graphics pada notebook ini pun tidak mendukung SM3.0 (shader model).

Kesimpulan

Kami sempat kaget dengan harga yang ditawarkan oleh Axioo Neon MNV. Sampai artikel ini diturunkan, harga yang ditawarkan sekitar Rp. 3.300.000,- . Harga ini hampir sama dengan kebanyakan harga netbook yang banyak di jual di pasaran. Bedanya, Axioo Neon MNV merupakan sebuah notebook dengan layar besar dan kinerja yang lebih tinggi selitar 80-90% dibandingkan netbook, tetapi Anda dapat menjalankan aplikasi menengah dengan cukup lancar. Selain itu, Axioo Neon MNV masih dapat Anda gunakan untuk menonton film HD 720P dengan  lancar.

Kelebihan

  • Harga murah

Kekurangan

  • Daya tahan hidup rendah
  • Kinerja graphics rendah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar